Surat singkat Imam Khomeini kepada Istrinya saat Beliau ada di Beirut. (Diterjemahkan dari bahasa Inggris dengan bahasa asli Parsi. Semoga tidak mengurangi keromantisan surat ini)
Kepada Istriku tercinta...
Sesungguhnya, Aku rela mati untukmu, Aku akan selalu mengingatmu -Duhai cahaya Mataku, penguat Jiwaku- walau kini engkau berada jauh dariku.
Keindahan wajahmu menyinari hatiku seperti cahaya yang dipantulkan oleh cermin, Aku begitu merindukanmu di Beirut ini. Betapa banyak keindahan dapat ditemukan di kota dan kau juga akan melihat betapa indah lautnya. Sayang sekali kekasihku yang tercinta tidak disini bersamaku,
Ini adalah perjalanan jauh yang menyenangkan namun aku sangat merindukanmu. Aku merindukan anak kita juga, Sayyid Mustafa, Aku berdoa semoga Allah melindungi kalian berdua, Aku sangat amat mencintaimu.
Ruhullah Khomeini
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentar Kamu?